Cara Ampuh Pasangan Iklan Adsense di Tengah Postingan

Masih membahas terkait Adsense, kali ini admin akan membahas cara ampuh pasang iklan adsense di tengah postingan blog. Mungkin sudah banyak artikel yang membahas terkait dengan trik ini, akan tetapi di blog admin kebetulan masih belum ada, jadi apa salahnya dibagikan dalam bentuk artikel.
banner iklan adsense di tengah postingan
Jumlah pendapatan Google Adsense yang akan kita dapat tergantung dari jumlah rasio klik iklan tersebut. Sedangkan jumlah rasio klik iklan salah satunya dipengaruhi posisi iklan yang kita letakan pada blog. Makanya, admin menyarakan untuk menempatkan iklan adsense pada lokasi-lokasi yang dianggap strategis, yaitu salah satunya iklan dipasang di tengah postingan. Pada artikel sebelumnya, admin juga telah membahas cara pasang iklan adsense diawal dan akhir postingan.

Tujuan dari trik Pasang Iklan Adsense di Tengah Postingan adalah agar iklan adsense mudah terlihat ketika pengunjung blog membaca artikel yang dipasang iklan tersebut. Harapannya, pengunjung akan tertarik dan mengklik pada iklan tersebut.

Untuk memasang iklan ditengah postingan, sobat harus faham mengenai struktur template blog dan setidaknya faham sedikit bahasa HTML untuk perintah-perintah pada blog. Sebelum melakukan trik ini, kode unit iklan terlebih dahulu harus dilakukan parse, agar nantinya iklan adsense bisa tampil di blog. Berikut cara pasang iklan adsense di tengah postingan :
1. Log in ke akun Google Adsense, lalu pilih kode unit iklan yang akan digunakan. 
2. Silakan sobat lakukan parse kode unit iklan tadi dengan cara buka situs HTML Escape, lalu letakan kode unit iklan tadi ke kolom kosong dan klik Escape. 

parse kode unit iklan adsense
3. Log in ke akun Blogger. Lalu pilih menu Theme > klik tombol Edit HTML. 
4. Kemudian cari kode <data:post.body/> dengan menggunakan CTRL + F. Sobat akan menemukan lebih dari satu kode tadi, silakan coba satu persatu sampai iklan tampil di tengah halaman artikel. Biasanya kode tersebut diapit oleh tag <b:if cond=’data:blog.pageType == &quot;item&quot;’>.

cari kode HTML di blog
5. Silakan ganti <data:post.body/> dengan kode dibawah ini : 

<div expr:id='&quot;zet1&quot; + data:post.id'/>

<div class='googlezet'>

<!-- pasang kode iklan yang telah diparse di sini -->

</div>

<div expr:id='&quot;zet2&quot; + data:post.id'><p><data:post.body/></p></div>

<script type='text/javascript'>

var obj0=document.getElementById(&quot;zet1<data:post.id/>&quot;);var obj1=document.getElementById(&quot;zet2<data:post.id/>&quot;);var s=obj1.innerHTML;var t=s.substr(0,s.length/3);var r=t.lastIndexOf(&quot;&lt;br&gt;&quot;);if(r&gt;0) {obj0.innerHTML=s.substr(0,r);obj1.innerHTML=s.substr(r+16);} </script>
Catatan : 
  • Ganti tulisan berwarna merah dengan kode unit iklan yang sudah dilakukan parse. 
  • Untuk merubah posisi iklan, sobat bisa ganti angka pada tulisan berwarna hijau. Angka 3 pada kode diatas, artinya iklan diletakan ditengah pada sepertiga postingan blog. Semakin besar angka yang dimasukan, posisi iklan akan semakin ke atas.
6. Silakan tambahkan kode CSS dibawah ini sebelum ]]></b:skin> atau </style>, agar tampilan iklan terlihat rapih dan rata tengah.                                                          

    .googlezet{margin:15px auto;text-align:center}
7. Klik Save Theme. Jika sudah selesai dan lihat hasilnya.
Demikian artikel singat terkait dengan pemasangan iklan adsense di tengah postingan. Semoga bermanfaat dan bisa mudah untuk dipraktekan. Salam blogger dan Happy Enjoy Guys.....

Post a Comment

 

Copyright © 2022

Lotek Indo